TIPS SEHAT MURAH MERIAH MENANGKAP NYAMUK NON INSEKTISIDA.
Nyamuk adalah penyebar berbagai macam penyakit. Di Indonesia, nyamuk adalah sumber penularan penyakit demam berdarah, malaria, chikungunya, dan kaki gajah (filariasis) yang marak akhir-akhir ini. Setiap tahun, jutaan orang harus dirawat di rumah sakit karena penyakit-penyakit tersebut. Nyamuk membunuh lebih banyak manusia dibandingkan ular atau harimau.
Maka kali ini saya akan berbagi tentang cara Menangkap atau Membasmi Nyamuk dengan biaya yg murah meriah, dan bahan-bahan yg diperlukan juga tidak perlu membeli di toko2 khusus pembasmi nyamuk.
Bahan yang perlu disiapkan :
- 200 ml air panas.
- 50 gram gula merah.
- 1 gram ragi roti.
- 1 botol bekas plastik 2 liter.
Caranya:
1. Potong botol plastik (jenis PET) separuh.
2. Campurkan gula merah dng air panas hingga lebur.
Setelah dingin tuangkan di separuh bagian bawah botol.
3. Tambah RAGI. Tidak perlu diaduk nanti akan menghasilkan Karbon Dioksida sebagai PENARIK PERHATIAN nyamuk.
4. Letakkan bagian corong, terbalik, kedalam separuh botol tadi.
5. Bungkus botol dengan sesuatu yg berwarna hitam (isolasi), dan letakkan di beberapa sudut rumah, toko, sekolah, rumah sakit, ladang dll. ( Diletakan di tempat yang terlindung hujan )
6. Biarkan skitar 2 minggu atau nyamuk sdh penuh silahkan cuci botolnya dan mulai lg dr awal.
TAMBAHAN :
---------------
1. Agar tidak dirubungi SEMUT letakan botol tersebut diatas mangkuk/kaleng berisi air.
2. Kalau menangkap LALAT caranya masih sama diatas tapi ngga usah pake RAGI cukup umpan ikan mentah yg busuk dipotong kecil dimasukin botol tersebut.
3. Letakan botol jauh terlindung dr hujan atau angin.
Sekian tipsnya...
Semoga membantu ^_^




0 komentar:
Posting Komentar